Evaluasi Perkembangan TBI di UMM : Medio Oktober 2019

Kamis, 10 Oktober 2019 09:11 WIB

Adanya capaian yang ditetapkan oleh UMM mengenai kemajuan jurnal untuk akreditasi secara nasional, maka LPPI mengadakan Evaluasi Kemajuan Akreditasi TBI UMM 2019. Tujuan kegiatan evaluasi ini adalah untuk mengetahui status akreditasi tiap-tiap TBI yang ada di UMM. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Rabu, 9 Oktober 2019 itu mempunyai agenda inti yaitu mengakomodasi kemajuan dan kendala yang dihadapi para pengelola TBI dalam management jurnalnya, membantu memberikan solusi dan pendampingan terhadap TBI yang akan mengajukan akreditasi. Difasilitasi oleh pengelola LPPI dan sharing dengan para pengelola TBI yg sudah lebih berpengalaman dan terakreditasi, kegiatan ini berlangsung dengan baik dan sharing secara informal terlaksana dengan penuh keakraban. Kegiatan evaluasi seperti ini rutin dilaksnaakan selama 3 bulan sekali dan diikuti dengan klinik-klinik kecil selama 2 minggu sekali. Peserta yang hadir sejumlah 25 orang yang merupakan pengelola TBI di UMM.
 

Shared: