Workshop Desain Layout & Penyuntingan Jurnal Dengan Menggunakan Software INDESIGN

Rabu, 29 Maret 2023 03:58 WIB

Pada Hari Jumat, 17 Maret 2023, Lembaga Pengembangan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Malang sukses menyelenggarakan sebuah kegiatan bertajuk Workshop Desain Layout & Penyuntingan Jurnal Dengan Menggunakan Software INDESIGN. Sebagai narasumber, Bapak Rezza Maulana, S.Sos, M.A, sangat berpengalaman pada pengoprasian dan penerapan software dalam penulisan jurnal. Workshop ini dihadiri oleh pengelola jurnal di UMM terutama para handling editor sebanyak 30 peserta secara luring, sedangkan secara daring terdapat 10 peserta yang ikut.

Tujuan dari diselenggarakannya workshop ini adalah untuk mengenalkan dan praktik langsung software INDESIGN untuk membuat template jurnal dan mempermudah melakukan penyuntingan akhir. Workshop ini juga sekaligus memberi ruang diskusi interaktif antar pengelola jurnal dengan narasumber. Pada proses pengenalan dan praktiknya, LPPI telah menyiapkan software INDESIGN yang siap digunakan oleh peserta dengan mengakses link yang telah dibagikan.

Pelaksanaan workshop yang diselenggarakan LPPI UMM sukses dibuka oleh Wakil Rektor I, Prof. Dr. Syamsul Arifin, M.Si, lalu dilanjutkan pemaparan singkat tujuan dan harapan diselenggarakannya kegiatan ini oleh ketua LPPI, Dr. Fardini Sabilah, M.Pd., didampingi Bapak Thomy Eko Saputro, Ph.D. selaku sekretaris LPPI yang merangkap sebagai moderator workshop tersebut. Masuk ke agenda utama yaitu pemaparan terkait Software INDESIGN oleh Bapak Rezza Maulana, tutorial dan praktik bersama peserta hingga sesi tanya jawab dan diskusi oleh seluruh peserta dengan narasumber.

Dengan adanya workshop ini diharapkan dapat memberikan bekal dan pengetahuan bagi pengelola jurnal di lingkungan UMM agar senantiasa memperbaharui keilmuannya seputar penerbitan jurnal agar kualitas jurnalnya semakin baik.

Shared: